Katacyber.com | Kutacane – Dekan Fakultas Ekonomi Universitas Gunung Leuser (UGL), Rila Maufira, S.E., M.M, secara resmi melantik Pengurus Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Ekonomi Universitas Gunung Leuser dalam sebuah prosesi pelantikan yang berlangsung khidmat dan penuh makna, Kamis (22/01/2026).
Dalam pelantikan tersebut, Dekan Fakultas Ekonomi, Rila Maufira, S.E., M.M menegaskan pentingnya integritas, tanggung jawab, dan etika akademik dalam menjalankan roda organisasi.

“Kepemimpinan mahasiswa dituntut tidak hanya aktif secara struktural, tetapi juga visioner, kritis, dan solutif terhadap tantangan internal kampus maupun dinamika sosial yang berkembang.” kata Rila.
Sementara itu, pemerhati Pendidikan dan Politik Aceh Tenggara, Reza menilai pelantikan ini sebagai langkah strategis dalam memperkuat peran organisasi mahasiswa sebagai pilar penting kehidupan akademik.
“BEM Fakultas Ekonomi diharapkan mampu menjadi wadah kaderisasi kepemimpinan, ruang dialektika intelektual, serta jembatan aspirasi mahasiswa dengan pihak fakultas dan universitas.” ujar Reza.
Di lokasi acara, dekan Fakultas tersebut tampak berkomitmen komitmen pimpinan Fakultas Ekonomi Universitas Gunung Leuser yang terus memberikan ruang dan dukungan terhadap penguatan organisasi kemahasiswaan sebagai bagian dari proses pembentukan sumber daya manusia yang unggul, berkarakter, dan berdaya saing.
“Kami berharap kepengurusan BEM Fakultas Ekonomi yang baru dilantik dapat menjalankan amanah organisasi secara profesional, menjaga marwah mahasiswa, serta konsisten menghadirkan program-program yang berdampak nyata bagi pengembangan akademik, kreativitas, dan kepedulian sosial.” tutup Rila.























































Leave a Review