Sembilan Mahasiswa PAI STAI-PIQ Sumatera Barat, Akan Melaksanakan Program Praktek Lapangan Kependidikan Luar Negeri (PLK-LN) di Malaysia.

Katacyber.com | Sumatera Barat – Sembilan orang mahasiswa Program Studi Pendidikan Agama Islam Sekolah Tinggi Agama Islam Pengembangan Ilmu Alqur’an (STAI-PIQ) Sumatera Barat akan melaksanakan Praktek Lapangan Kependidikan Luar Negeri (PLK-LN) di Sekolah Ma’had Tahfiz Negeri Pahang UCYP University Kuantan Negeri Pahang Malaysia. Disampaikan ke media ini, Sabtu (27/04/2024)

Ketua STAI-PIQ Sumatera Barat DR. Linda Suanti, MA didampingi Wakil Ketua I Hasnah, M. Pd dan Wakil Ketua III Bidang kemahasiswaan DR. Wilrahmi Izati MA menjelaskan Sembilan mahasiswa tersebut adalah Riajasma Putri, Refki Maida, Latifah Khoiriah, Wardiyatun Musfiroh, Siti Hasanah, Anis Noprianti, Ridho Aryo, Isa Ismail dan Nailul Hamdi. Lebih lanjut beliau menjelaskan kegiatan praktek lapangan kependidikan di sekolah luar negeri ini akan dilaksanakan selama satu bulan, dimulai pada tanggal 2 hingga 29 Mei 2024.

“Kami segenap unsur pimpinan tentu senang dan bangga karena ini merupakan kegiatan perdana International Program Student Mobility yang dilaksanakan oleh STAI-PIQ Sumatera Barat bekerjasama dengan UCYP University Malaysia, Alumni AIQ/STIQ/STAI-PIQ Sumatera Barat dan International Islamic Studies Development and Research Center (intischolar.org),” di sampaikan dalam sambutannya ketika melepas secara resmi dengan pemasangan jaket kepada seluruh mahasiswa dalam acara Wisuda Sarjana STAI-PIQ Sumatera Barat ke XXX tahun 2024.

Selanjutnya menurut ketua Alumni AIQ/STIQ/STAI-PIQ Sumatera Barat Engkizar, SIQ, M.Ed sebagai inisiator kegiatan ini, International Program Student Mobility merupakan salah satu program kerja unggulan alumni sebagai wujud kecintaan terhadap almamater serta komitmen alumni mendukung STAI-PIQ menuju perguruan tinggi Al quran yang unggul dilingkungan PTKIS KOPERTAIS Wilayah VI Sumatera Barat. Disamping itu, program internasional ini merupakan langkah awal STAI-PIQ Sumatera Barat menuju Institut pada tahun 2028.

“Tentu kegiatan ini akan menambah pengalaman akademik yang berbeda kepada mahasiswa, bahkan membuka peluang kepada mereka untuk melanjutkan studi lanjut Magister (S2) di berbagai perguruan tinggi unggul dunia yang ada di Malaysia,” Ujar Engkizar.

Pada kesempatan yang sama salah seorang peserta kegiatan Refki Maida mengucapkan rasa syukur tak terhingga dan terimakasih kepada semua pihak karena berhasil lolos dan diberi kesempatan mengikuti kegiatan ini.

“Saya tidak menyangka bisa lolos dan ikut kegiatan ini, tapi Alhamdulillah, saya akan pergunakan kesempatan emas ini untuk menimba ilmu, menambah jaringan dan memperkaya pengalaman, terimakasih kepada buk Ketua STAI-PIQ, para dosen, pembimbing dan dukungan pengurus alumni,” Pungkas Refki.

Pihak UCYP University yang diwakili Assoc. Prof. Dr. Azhar Bin Jaafar M.A Deputy Vice Chancellor Student Development & Community Diplomacy, menyampaikan ucapan terimakasih kepada pihak STAI-PIQ Sumatera Barat karena telah memilih MTNP UCYP University sebagai tempat praktek mahasiswa dalam mengajar. Semoga kedepan kerjasama ini dapat lebih ditingkatkan lagi melalui berbagai program lainnya untuk mencapai kemajuan pendidikan kedua negara.

KataCyber adalah media siber yang menyediakan informasi terpercaya, aktual, dan akurat. Dikelola dengan baik demi tercapainya nilai-nilai jurnalistik murni. Ikuti Sosial Media Kami untuk berinteraksi