Bener Meriah Susun Rencana Penanggulangan Bencana

Katacyber.com | Bener Meriah – Yayasan Sabena Karya Inovasi melakukan Kegiatan sosialisasi dan penetapan Tim Teknis Penyusunan Rencana Penanggulangan Bencana (RPB) Kabupaten Bener Meriah yang bertempat di Ruang Setdakab Bener Meriah pada 10 Juli 2024. Kegiatan ini di ikuti oleh 50 orang peserta yang berasal dari 23 OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bener Meriah serta juga perwakilan dari Polres Bener Meriah dan Kodim 0116 Bener Meriah.

Kegiatan sosialisasi dan penetapan Tim Teknis Penyusunan Rencana Penanggulangan Bencana (RPB) Kabupaten Bener Meriah.

Kegiatan ini dibuka oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setdakab Bener Meriah Sayutiman, SE, M.Si.

“Penanggulangan bencana adalah urusan bersama sehingga perlu sinergi dan kolaborasi dari semua pihak. Pemerintah Bener Meriah sangat berterima kasih kepada BPBA yang melaksanakan program penyusunan dokumen ini di Kabupaten Bener Meriah. Untuk tim teknis yang dibentuk diharapkan bisa berkontribusi secara maksimal sehingga dokumen ini bisa menjadi rujukan kebijakan dalam penanggulangan bencana di Kabupaten Bener Meriah” jelas Sayutiman.

Ketua Tim Ahli Sabena Karya Inovasi Rizki Wan Oktabina menyampaikan bahwa pelaksanaan kegiatan ini dilakukan metode swakelola dari Badan Penanggulangan Bencana Aceh. Dalam prosesnya akan dilakukan beberapa tahapan yaitu sosialisasi dan penetapan tim teknis, FGD, asistensi BNPB dan Diskusi Publik.

“Kami berharap bahwa dokumen ini bisa menjadi masukan dan terintegrasi nantinya dalam Dokumen RPJM Kab. Bener Meriah kedepanya” jelas Rizki.

Adapun narasumber dalam kegiatan ini adalah Zarnal Aripin, SH, MH selaku Direktur Pengembangan Strategi Penanggulangan Bencana Badan Nasional Penanggulangan Bencana Nasional, Fazli, SKM, M.Kes dari Badan Penanggulangan Bencana Aceh dan Khalisudin, S.Pt dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah Bener Meriah.

KataCyber adalah media siber yang menyediakan informasi terpercaya, aktual, dan akurat. Dikelola dengan baik demi tercapainya nilai-nilai jurnalistik murni. Ikuti Sosial Media Kami untuk berinteraksi